HALUANRIAU.CO, KAMPAR - Warga meresa kecewa melihat kondisi proyek pembangunan jalan di Km 2 Desa Pulau Jambu, Kecamatan Kuok, Kabupaten Kampar yang dibangun oleh Dinas PUPR Kampar.
Pasalnya pembangunan jalan menggunakan APBD Kampar Tahun Anggaran 2020 yang habiskan biaya miliaran rupiah itu belum bisa dinikmati oleh masyarakat.
Anggaran untuk kegiatan pembangunan jalan wilayah II TA 20 ini sebesar Rp.2.909.561.000 miliar, dengan 2 paket, yaitu pengerjaan jalan Km 2 Kuok dan pelebaran jalan Kampung Godang.
Dari hasil pantaun kondisi jalan yang dibangun itu pun sudah sangat memprihatinkan. Tanah timbunan di tengah badan jalan sudah mulai berlubang dan juga sudah ditumbuhi rumput.
Baca Juga: Capella Honda Sukses Gelar Event Honda Custom Playground
Kemudian timbunan disamping box culvert juga sudah mulai menganga akibat terkuras air hujan. Jika ini dibiarkan bisa mengakibatkan dinding box culvert roboh.
Dua tahun berlalu pembangunan jalan alternatif penghubung Kecamatan Kuok, Kecamatan Salo dan Kecamatan Bangkinang itu belum ada tanda - tanda pengerjaannya akan dilanjutkan.
"Ya pasti kecewa, sudah 2 tahun jalan ini dibangun belum bisa dinikmati. Dan sampai saat ini juga belum diaspal," kata Riki seorang pengendara kepada wartawan, Sabtu (15/10).
Menurut dia, itu jalan alternatif satu satunya yang bisa dilalui jika jalan lintas Kuok - Bangkinang terjadi macet atau putus. Adapun jalan lama sebut dia sudah mengkhwatirkan.
"Jika jalan lintas Kuok - Bangkinang putus atau macet inilah jalan alternatif satu satunya. Kondisi yang saat ini sangat mangkhawatirkan karena sebagian jalan sudah habis longsor," ujarnya.
"Kemudian saat kita berselisih jalan kalau tidak hati - hati bisa masuk jurang, karena tikungannya tajam tambah lagi pinggir jalan ada yang amblas dan tidak ada pembatas," tambahnya.
Artikel Terkait
Semarak HUT Ke-58, DPD Partai Golkar Kampar, Siapkan Hadia 2 Unit Sepeda Motor dan Ratusan Doorprize
Sertijab Kasi Datun dan Kasi PB3R, Kajari Kampar Ingatkan Agar Selalu Berbuat Baik
Cegah Terjadi Gangguan Kamtib, Kalapas Bangkinang Sidak Kamar Hunian Warga Binaan
PWI Kampar Gelar Sosialisasi UU Pers dan Kode Etik Jurnalistik untuk 100 Kades se-Kabupaten Kampar
Mobil Truck Pengangkut Material Proyek Tol Bangkinang-Pangkalan Resahkan Masyarakat: 'PT WIKA Tutup Mata'
Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW, Kalapas Bangkinang: Mari Tingkatkan Ukhuwah Islamiyah
Pj Bupati Kampar Minta PT WIKA dalam Pengerjaan Proyek Agar Perhatikan Keselamatan Masyarakat
Ditegur Pj Bupati Kampar, Akhirnya PT WIKA Bersihkan Badan Jalan Penuh Tumpahan Material Proyek Tol
250 Orang Simpatisan Jama'ah Islamiyah Lepas Bai'at, Ucapkan Sumpah Setia pada NKRI
Pj Bupati Kampar Acapkali Bolak Balik ke Jakarta dan Sering Lakukan MoU, Apa yang Dihasilkan?