HALUANRIAU.CO, SIAK - Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Demokrat Riau berkunjung ke Siak, dalam agenda silaturahmi sekaligus melakukan konsolidasi ke kader untuk persiapan menghadapi pemilu 2024 mendatang, Senin (20/6/22).
Rombongan dipimpin ketua DPD Partai Demokrat Riau, Agung Nugroho, ikut mendampingi Sekretaris DPD Partai Demokrat Riau, Arwan Citra Jaya, serta sejumlah pengurus.
Kedatangan rombongan disambut langsung oleh Ketua DPC Partai Demokrat terpilih Syamsurizal alias Budi, serta kader Partai Demokrat Siak di kantor DPC Partai Demokrat Siak yang beralamat di jalan Sapta Taruna Kelurahan Kampung Dalam Kecamatan Siak.
Ketua DPC Partai Demokrat Siak Syamsurizal mengatakan, untuk 2024, Partai Demokrat Siak menargetkan 6 kursi pada pemilu 2024 mendatang.
"Target kita 6 kursi, kalau bisa 8 kursi supaya bisa menjadi pimpinan DPRD. Kalau Demokrat sudah menang, pasti Demokrat bisa mengusung kadernya menjadi kepala daerah," terang pria yang akrab disapa Budi itu.
Untuk mencapai target itu, kata Budi, tentu perlu kerja keras dari semua kader, baik dari DPC hingga ke Ranting.
"Konsolidasi ini kami hadirkan sebanyak 250 orang kader, ini bukti bahwa kader Demokrat Siak solid," terang Budi.
Baca Juga: Terkait Gugatan Asri Auzar, Demokrat: Pengadilan Negeri Belum Berwenang Mengadili
Ketua DPD Partai Demokrat Riau Agung Nugroho mengapresiasi pengurus DPC Partai Demokrat Siak, yang lengkap menghadirkan seluruh kader hingga ke ranting.
"Kami baru dilantik sebagai pengurus DPD Riau, dan keliling di kabupaten/kota. Di Siak merupakan daerah ke-7 yang kami kunjungi," kata Agung.
Agung menginginkan komunikasi terus terjalin dengan kader, aspirasi masyarakat Siak juga merupakan tanggungjawab dia, meski beda dapil.
"Kebetulan saya merupakan pimpinan DPRD Riau, aspirasi masyarakat Siak juga merupakan tanggungjawab kami," kata Agung.
Agung mengatakan, untuk meraih target yang ingin dicapai tentu kader harus solid dan kader harus satu Komando.
"Target Demokrat Siak kata ketua DPC Demokrat tadi 6 kursi dan harap-harap 8 kursi. Tetapi kalau saya minta di Siak ini harus 9 kursi," kata Agung.
"Kenapa saya minta 9 kursi, supaya kader-kader harus bekerja. Kami tidak mau ada kader Demokrat tidak bekerja untuk mensosialisasikan Partai Demokrat ke masyarakat," tegas Agung.
Artikel Terkait
Demokrat Riau Kenang Wafatnya Ani Yudhoyono di Panti Asuhan
Silaturahmi Nasional Partai Golkar, PAN dan PPP 'Ijab Kabul' Koalisi Indonesia Bersatu
Coffee Morning Dengan Wartawan Rohil, Agung Nugroho: Untuk Capai Kemenangan Kita Harus Kerjasama dengan Media
Pemantau Pemilu 2024 Resmi Dibuka, Bawaslu Riau Tekankan Potensi Kecurangan Ada di Semua Tahapan, Mari Dikawal
Gerak Cepat, Ketua DPD Demokrat Riau Agung Nugroho Sosialisasi AHY Sebagai Capres 2024 di Kuansing