HALUANRIAU.CO, SEPAK BOLA - Calon Ketua Umum PSSI, La Nyalla Mattalitti memberikan janji kepada setiap Asprov 1 Milliar per tahunnya jika ia terpilih jadi orang nomor satu di tubuh induk sepak bola tertinggi Indonesia itu.
Hal tersebut ia sampaikan saat melakukan kampanye di hadapan para perwakilan Asprov, Jakarta, Selasa (7/2/2023).
"Saya akan memberikan Rp 1 miliar setiap tahun kepada Asprov untuk menjalankan program-program yang saya sampaikan," kata La Nyalla.
Program-program yang dimaksudkan oleh pria yang juga Ketua DPD RI tersebut adalah terkait penyelenggaraan Liga 3 dan pengembangan sepak bola di usia dini.

"Tergantung dari program yang mereka laksanakan. Kalau mereka sanggup melakukan keseluruhannya, otomatis akan kami suplai (lagi). Namun kalau tidak melaksanakan pasti tidak berjalan," kata La Nyalla.
Selain Asprov, La Nyalla juga menjanjikan dana Rp 1,5 miliar untuk klub Liga 2. Sementara untuk subsidi Liga 1 ia belum mau mengungkapkan angkanya.

Baca Juga: Domenico Tedesco resmi menggantikan Rober Resmi Tukangi Timnas Belgia
Artikel Terkait
Kalahkan Chico, Jojo Raih Juara Indonesia Masters 2023 dan Gelar Pertamanya di Level Super 500
Didesak Supporter, Arema FC Pertimbangkan Untuk Bubar!
Menpora: Dilihat Dari Sikap PSSI dan LIB, Liga 2 Tidak Bisa Jalan
Klub Andalan Taekwondo Binaan Kajati Riau Sabet 6 Emas di Kejuaraan Menpora RI Cup 2023
Turun Gunung, Indra Syafri Jadi Pelatih Timnas Indonesia di SEA Games 2023
Jorginho ke Arsenal?
Marselino Ferdinan Resmi Berseragam KMSK Deinze
Conte Jalani Operasi Pengangkatan Kantong Empedu
Sesuai dengan Arahan Gubernur, KONI Riau Siapkan Proposal Perencanaan Anggaran Porwil XI
Domenico Tedesco resmi menggantikan Rober Resmi Tukangi Timnas Belgia