Final Tunggal Putra: Atlet Badminton Siak Harus Akui Adji Sendang Nugroho Yang Diimpor Inhil dari Bekasi

- Selasa, 22 November 2022 | 13:24 WIB
Partai Final,kategori tunggal putra, M. Alfarozi Iswan (biru) asal Siak, Vs Adji Sendang Nugroho (putih) asal Inhil (Dolly/HRC)
Partai Final,kategori tunggal putra, M. Alfarozi Iswan (biru) asal Siak, Vs Adji Sendang Nugroho (putih) asal Inhil (Dolly/HRC)

Final Putra Kategori Perorangan, Atlet Badminton Siak Harus Akui Kehebatan Adji Sendang Nugroho Yang Diimpor Inhil Dari Bekasi

HALUANRIAU.CO, KUANTAN SINGINGI - Pertandingan final putra badminton kategori perorangan pada ajang Porprov X Riau tahun 2022 mempertemukan atlet asal Kabupaten Siak, M. Alfarozi Iswan melawan atlet asal Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Adji Sendang Nugroho, Selasa (22/11).

Pada partai final kategori perorangan tersebut, atlet asal Kabupaten Siak, M. Alfarozi Iswan harus mengakui kehebatan lawannya dari Kabupaten Inhil, Adji Sendang Nugroho.

Adji Sendang Nugroho menenag telak atas lawannya asal Siak dengan skor akhir 12-21 pada set pertama dan 7-21 pada set kedua.

Pada sesi pertandingan yang berlangsung pagi itu, terlihat atlit asal Kabupaten Inhil, Adji Sendang Nugroho mendominasi pertandingan sehingga membuat M. Alfarozi Iswan asal Kabupaten Siak kewalahan mengembalikan pukulan-pukulan keras dari Adji.

Pukulan keras yang dilayangkan Adji secara bertubi membuat point kemenangan terus bertambah hingga point M Alfarozi tertinggal cukup jauh dari atlet asal Kabupaten Inhil tersebut.

Skor akhir pada babak kedua 21-7 membuat Adji Sendang Nugroho keluar sebagai pemenang dan berhak meraih mendali emas untuk kategori tunggal putra kategori perorangan.

Ketua PBSI Kabupaten Siak, Iswanto mengatakan kepada haluanriau.co, Selasa (22/11), pihaknya merasa bangga atas prestasi yang diraih oleh anak asuhnya.

Meskipun begitu, dia sangat menyayangkan sekali terkait kisruh yang terjadi khususnya pada cabor badminton, karena atlet badminton yang bertarung di final tunggal putra bernama Adji Sendang Nugroho merupakan atlet impor yang memperkuat Kabupaten Inhil.

Adji Sendang Nugroho itu merupakan atlet asal bekasi yang memperkuat Kontingen Kabupaten Inhil,” ujarnya.

Menurut Iswanto, hal tersebut tidak sesuai dengan mekanisme dan regulasi yang berlaku pada pokok penyelenggaraan Porprov Riau X tahun 2022 di Kabupaten Kuansing.

Hingga berita ini tayang, untuk Cabang Olahraga (Cabor) Badminton, Kabupaten Siak berhasil meraih 3 medali perak dan 3 medali perunggu.

Baca Juga: Paranormal Ki Joko Bodo Meninggal Dunia, Ini Pesan Sang Anak

Editor: Bilhaqi Amjada A'araf

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Ange Postecoglou Resmi Tukangi Spurs

Selasa, 6 Juni 2023 | 08:10 WIB

Rapat Singkat Berujung Maldini Dipecat

Selasa, 6 Juni 2023 | 07:25 WIB

Zlatan Ibrahimovic Putuskan Pensiun

Senin, 5 Juni 2023 | 11:00 WIB

Benzema Semakin Dekat Menuju Al-Ittihad

Minggu, 4 Juni 2023 | 22:56 WIB

'Wak Haji' Benzema Resmi Tinggalkan Real Madrid

Minggu, 4 Juni 2023 | 19:35 WIB

Ziyech Isyaratkan Bakal Gabung MU Musim Depan?

Sabtu, 27 Mei 2023 | 10:43 WIB

Inter Milan Juara Coppa Italia 2022-2023

Kamis, 25 Mei 2023 | 07:30 WIB
X