HALUANRIAU.CO, BOLA INTERNASIONAL - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) disebut tengah berencana membidik tim peringkat 60 besar untuk pertandingan FIFA Match Day selanjutnya.
Rencana tersebut diutarakan langsung oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan (Iwan Bule) usai kemenangan kedua timnas Indonesia melawan Curacao pada 27 September yang lalu.
Atas pernyataan tersebut, media asal Vietnam, Soha merupakan ancaman serius bagi penguasa Asia Tenggara yakni Vietnam dan Thailand.
“Momentum Indonesia membawa tekanan bagi Thailand dan Vietnam, yang merupakan tim terkuat di Asia Tenggara, Iriawan menegaskan Indonesia akan mencari lawan 60 besar dunia,” tulis Soha.vn dalam artikelnya, Kamis (29/9/2022).
Lebih lanjut, Soha berpendapat Bosnia, Finlandia, Rumania bahkan Ghana dapat menjadi lawan Indonesia selanjutkan jika berkaca dari pernyataan Ketua Umum PSSI tersebut.
Baca Juga: Polresta Ringkus Sindikat Narkoba, Jaringan Diduga Dikendalikan Napi Lapas Pekanbaru
“Jika menilik pernyataan Iriawan dan Shin Tae-yong, tim Indonesia akan bertemu tim seperti Bosnia, Finlandia, Rumania, Ghana,” sambung berita tersebut.
Jika menilik dari keempat negara tersebut, Bosnia, Finlandia dan Rumania merupakan negara-negara yang berasal dari Eropa.
Ketiga negara tersebut kini tengah berjibaku di kompetisi konfederasi nomor 1 di dunia. Sedangkan Ghana merupakan tim yang langganan masuk berpartisipasi di Piala Dunia.
Soha kemudian ingin melihat sejauh mana perkembangan timnas Garuda dengan meningkatnya tingkat kesulitan lawan yang bakal mereka hadapi.
“Itu semua adalah nama dari 50 hingga 60 peringkat dunia, mari kita lihat seberapa jauh Garuda meningkatkan kesulitannya,” tulis artikel tersebut.
Baca Juga: Penting! Cegah Terjadinya Kebakaran Akibat Penggunaan Lampu Teplok
Artikel Terkait
Thailand Terancam Gagal ke Piala Asia U-20 dan Piala Dunia U-20
Final Porprov X Riau Tahun 2022 di Adakan di Dua Kabupaten/Kota, Cabor Billiar Gagal di Pertandingkan
Pasca Kerusakan Stadion Utama, Dispora Minta Manajemen PSPS Riau Bertanggungjawab
PSPS Riau Telan Pil Pahit di Kandang Sendiri, Dipermalukan PSMS Medan 3-4
Link Live Streaming Indonesia vs Curacao: Jet Lag dan Waktu Jadi Kendala La Familia Azul Hadapi Garuda
Yusuf Prasetiyo Dipecat, Riswandi Jadi Caretaker
Pasca Insiden Kekacauan, PSPS Riau Jamu Karo United di Stadion Baharoeddin Siregar
Lifter Riau Mulya Pratiwi Raih 3 Medali Emas di Kejurnas Angkat Besi Junior
Tim TUI FC Berlaga di Liga 3, Supporter Laskar Umar Bakri Akan Ramekan Stadion
Tanpa Pemberitahuan PSPS Pindah ke Deli Serdang, Dispora Minta Manajemen Selesaikan Retribusi