Tyrell Malacia Resmi Jadi Rekrutan Perdana Manchester United

- Selasa, 5 Juli 2022 | 21:30 WIB
Tyrell Malacia (@tyrellmalacia)
Tyrell Malacia (@tyrellmalacia)

HALUANRIAU.CO, BURSA TRANSFER - Bek kiri milik Feyenoord, Tyrell Malacia resmi bergabung dengan Manchester United di musim panas ini.

Malacia menjadi rekrutan pertama di bawah manajer baru Setan Merah, Erik ten Hag setelah dianggap pasif di awal-awal pembukaan bursa transfer juni lalu.

Menurut media asal Belanda, De Telegraaf, Malacia lantas mengaku bahwa dirinya merasa antusias bisa bekerja bersama dengan Erik ten Hag dan menilai bos berusia 54 tahun tersebut merupakan sosok yang sangat hangat.

"Ten Hag adalah pelatih yang sangat bagus dan juga sosok yang sangat hangat," ujar Malacia kepada De Telegraaf.

Tyrell Malacia sendiri hampir bergabung bersama LOSC Lille, namun sejak masuknya proposal dari Manchester United ditengah-tengah kesepakatan negosiasi secara verbal, membuat Malacia memilih Manchester United.

Baca Juga: Klub Milik Legenda Brazil, Ronaldo Nazario Tertarik Datangkan Takefusa Kubo

Malacia mengaku bahwa sebelum dirinya memutuskan pindah ke Old Trafford, ia telah berbicara panjang lebar dengan manajer sesama belanda tersebut dan mengaku sangat terkesan dengan pemaparannya.

"Sebelum saya pindah ke sini, saya berbicara cukup lama dengan pelatih. Dari percakapan itu, saya punya firasat yang baik mengenai dia," ungkap Malacia.

"Pembicaraan itu berjalan dengan sangat baik dan itu sangat penting dalam proses transfer seperti ini," terangnya.

Baca Juga: Center Bek Chelsea Resmi Diperkenalkan Barcelona Sebagai Pemain Baru Kedua

Editor: Bilhaqi Amjada A'araf

Sumber: Bola.net, De Telegraaf

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Ziyech Isyaratkan Bakal Gabung MU Musim Depan?

Sabtu, 27 Mei 2023 | 10:43 WIB

Inter Milan Juara Coppa Italia 2022-2023

Kamis, 25 Mei 2023 | 07:30 WIB

Kim Min-jae Siap Dilepas ke Setan Merah

Minggu, 7 Mei 2023 | 20:31 WIB

PSG Sengaja Jebak Messi?

Jumat, 5 Mei 2023 | 01:21 WIB
X