HALUANRIAU.CO, NASIONAL - Berdasakan hasil dari hasil rapat terbatas yang dilakukan oleh Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, pemerintah menetapkan untuk mencabut aturan harga eceran tertinggi (HET) minyak goreng kemasan.
Kebijakan tersebut diambil setelah menimbang ketidakpastian yang terjadi secara global. Nantinya harga minyak goreng kemasan akan disesuaikan dengan harga keekonomian.
Belakangan ini perkembangan ketidakpastian global telah menyebabkan harga pasokan energi dan pangan naik dan langka, termasuk ketersediaan CPO untuk minyak goreng.
"Terkait harga kemasan lain akan menyesuaikan nilai keekonomian sehingga diharapkan minyak sawit akan tersedia di pasar modern dan tradisional," kata Airlangga, Selasa (15/3).
Baca Juga: Produksi Beras di Riau Capai 124.800 Ton
Ia menambahkan selain kebijakan itu, pemerintah juga akan memberikan subsidi untuk minyak goreng curah. Namun, dengan subsidi ini, harga eceran tertinggi minyak goreng curah dinaikkan dari Rp11.500 menjadi Rp14 ribu per liter.
Ia mengatakan untuk melaksanakan kebijakan ini pemerintah telah bertemu dengan para produsen minyak goreng.
Dalam pertemuan dicapai beberapa hasil. Pertama, pemerintah meminta para produsen minyak goreng untuk segera mendistribusikan minyak goreng kepada masyarakat.
Kedua, menteri perdagangan akan menerbitkan Peraturan Menteri Perdagangan mengenai Harga Eceran Tertinggi (HET) yang akan berlaku pada 16 Maret 2022.
Baca Juga: Mabes Polri dan Persatuan Masyarakat Riau Jakarta, Gelar Vaksinasi Massal, Ini Arahan Wakapolri
Artikel Terkait
Diduga Ditimbun, Sebanyak 24 Ribu Liter Minyak Goreng Diamankan Polda Banten
Menteri Perdagangan Pastikan Stok Minyak Goreng Aman saat Bulan Puasa
Satgas Pangan Kembali Temukan Puluhan Ribu Liter Minyak Goreng yang Diduga Ditimbun
Kementerian Perdagangan Klaim Minyak Goreng Tidaklah Langka: Dipasar Manapun Ada!
Kadin Inhil Gelar Pasar Minyak Goreng Curah Murah
Viral Logo Halal yang Baru 'Dipelesetkan' Jadi Langka Minyak Goreng Indonesia, Netizen: Awas Ilang Bang
Polda Riau Warning Pihak yang Berani 'Mainkan' Ketersediaan Minyak Goreng
PT Riau Andalan Pulp and Paper Salurkan 'Minyak Goreng Premium Harga Subsidi' Untuk Masyarakat Estate Baserah
Bupati Rokan Hulu Bentuk Tim Satgas Antisipasi Penimbunan Minyak Goreng dan Gas
Pimpin Rakor Perdana, Camat Tualang Bahas Kelangkaan Minyak Goreng di Perawang