HALUANRIAU.CO, NASIONAL - Terkait dengan meningkatnya penularan Covid-19 varian Omicron di Indonesia dan berbagai negara, Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas mengatakan hingga kini belum ada kejelasan terkait pelaksanaan ibadah haji 2022.
Ia mengatakan sampai saat ini otoritas Arab Saudi belum memberikan kepastian soal penyelenggaraan ibadah haji 1443H/2022M.
Sambil menunggu kepastian, Menag memastikan pihaknya terus menyiapkan segala kemungkinan pemberangkatan calon jamaah haji melalui tiga skema yakni kuota penuh, kuota terbatas, maupun tidak memberangkatkan sama sekali.
"Persiapan kita lakukan agar ketika apa pun keputusan nanti yang diberikan terkait ibadah haji, kita semua sudah bisa siap melaksanakannya, baik itu dilaksanakan secara penuh, terbatas, maupun tidak sama sekali," jelasnya ketika rapat kerja dengan Komisi VIII DPR RI, Senin 17 Januari 2022, seperti dikutip dari Antara.
Baca Juga: Dipinjam Selama 6 Bulan, Witan Sulaiman Resmi Gabung FK Senica
Ia berharap pada bulan Februari mendatang sudah ada kejelasan terkait penyelenggaraan ibadah haji 2022. Pasalnya, waktu persiapan tersisa sekira 4 bulan, dengan asumsi pemberangkatan perdana pada 5 Juni.
"Kalau target, kita punya target, mudah-mudahan di bulan depan, di Februari, ada kejelasan," jelas Menag Yaqut saat rapat kerja dengan Komisi VIII DPR RI, Senin 17 Januari 2022.
Ia mengatakan sampai saat ini otoritas Arab Saudi belum memberikan kepastian soal penyelenggaraan ibadah haji 1443H/2022M. Sebelumnya pemberangkatan jamaah haji Indonesia tertunda selama dua tahun.
Artikel Terkait
Tinjau Isoter Asrama Haji, Kapolda Doakan Pasien Covid-19 Segera Sembuh
Kunjungi Lokasi Isoter Asrama Haji Riau, Wakapolri Semangati Pasien Rawat
Edy Rahmayadi 'Sulap' Asrama Haji Medan Jadi RS Covid-19
Ajak Jemaah Proaktif Mengikuti Vaksinasi, Kemenag : Saudi Akan Buka Akses Umrah dan Haji
DPR Soroti Anggaran Kemenag soal Pengumuman Pembatalan Haji yang Senilai Rp21,7 Miliar
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas akan Kunjungi Saudi Bahas Pelaksanaan Haji Tahun 2022
Dibuka Pendaftaran Haji di Sleman, Daftarnya Sekarang Berangkatnya 31 Tahun Mendatang
OJK Bakal Dorong Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) PT Bank Muamalat Tbk Melantai di Bursa Efek