HALUANRIAU.CO, PEKANBARU - Antusias masyarakat di Kota Pekanbaru untuk datang menyaksikan penampilan Danar Widianto tampil di Tipsy Bar sangat tinggi. Dari kapasitas yang disediakan, hampir 80 persen tempat duduk telah dibooking.
Danar direncanakan hadir dan tampil di Tipsy Bar Pekanbaru pada Selasa (24/5) besok. Hal itu sebagaimana disampaikan Firman Syah selaku Manager Tipsy Bar Pekanbaru.
"Insya Allah, sudah fix. Danar akan tiba di Pekanbaru pada Selasa siang. Tiket keberangkatan sudah ada," ujar Firman, Minggu (22/5).
Prestasi yang dicapai Danar dalam ajang pencarian bakat X Factor Indonesia musim ketiga ini sangat terbilang apik. Dia berhasil meraih Juara Ketiga, menyingkirkan ribuan orang lainnya.
Hal ini kemudian membuat masyarakat antusias untuk bisa menyaksikan penampilan penyanyi sekaligus pencipta lagu berusia 19 tahun itu. Termasuk di Tipsy Bar yang beralamat di Jalan Kuantan Raya, Kelurahan Sekip, Kecamatan Limapuluh, Kota Pekanbaru.
Dikatakan Firman, tiga hari jelang penampilan Danar Widianto, bookingan tempat duduk hampir penuh. Hanya tersisa sekitar 20 persen lagi, tempat duduk yang tersisa.
"Untuk bookingan tempat sudah hampir full. Hanya tinggal beberapa table lagi yang sisa," kata Firman.
Firman memperkirakan, dalam beberapa hari ke depan, tempat duduk akan penuh. Agar tidak kecewa, Firman mengimbau agar pengunjung yang ingin menyaksikan penampilan pelantun lagu 'Dulu' tersebut, untuk segera melakukan reservasi.
"Untuk reservasi, pengunjung bisa datang langsung ke Tipsy. Atau menghubungi saya di nomor 0812-6627-7666, atau Mario di nomor 0852-7219-5969," kata Firman seraya mengatakan, pihaknya tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat, baik terhadap karyawan maupun pengunjung.
"Kita tidak mengenakan tiket masuk untuk pengunjung, alias free," sambung Firman memungkasi.
Artikel Terkait
Buka Puasa Bersama, Tipsy Bar Pekanbaru Santuni Anak Yatim