HALUANRIAU.CO, BANGKO PUSAKO - Dua Personil Babinsa Koramil 05 Rimba Melintang (RM) yang dipimpin Serda Sugianto Bersama dengan masyarakat melaksanakan Kegiatan Pendataan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada Ternak sapi milik warga, Wasito di Kepenghuluan Bangko Bakti, Kecamatan Bangko Pusako, Kabupaten Rohil, Senin (5/12/2022).
Babinsa, Serda Sugianto menyebutkan bahwa pendataan ini bertujuan sebagai langkah awal untuk giat Vaksinasi hewan ternak untuk menghindari penyakit kuku dan mulut yang dapat menghambat bahkan memunahkan Pertumbuhan Populasi Hewan ternak di masyarakat.
"Saat ini belum ada ditemukan PMK pada ternak sapi di Kepenghuluan Bangko Bakti," ujar Sugianto.
Sementara itu, salah seorang peternak sapi, Wasito menuturkan pihaknya mengucapkan terima kasih atas perhatian dari para Anggota TNI terutama Babinsa yang sudah memantau dan mengawasi perkembangan Peternakan Sapi di wilayah Bangko Bakti.
Sehingga dengan adanya pendataan ini kata Wasito, pihaknya tentu terbantu dalam mengatasi penyakit mulut dan kuku terhadap sapi sapi milik warga.
"Terima kasih pak Babinsa. Alhamdulillah dalam pendataan sapi kami bebas dari PMK," ungkap Wasito.
Dari pantauan Kegiatan pendataan hewan ternak di Desa Bangko Bakti ini selesai dilaksanakan dalam keadaan aman dan terkendali.
(Jon)
Baca Juga: Rencana Kunjungan DPRD Kuansing Ke Bali, Cak Mus: Halal, Itu Hak Anggota DPRD Kuansing
Artikel Terkait
Wujud Kepedulian TNI kepada Masyarakat, Babinsa Masuk Dapur, Memasak dan Makan Bersama
Seorang Tambal Ban Nekat Akhiri Hidup, Ditemukan Gantung Diri Oleh Sang Anak
Hindari PMK Hewan Ternak, Babinsa Koramil 05 RM Lakukan Pendataan
Cegah Laju Penyebaran Covid 19, Koramil 05 RM Laksanakan Gakplin Prokes
Babinsa Bangko Lestari Dampingi UMKM Pengelolaan Usaha Tahu
Menyatunya Lintas Etnis di Festival Budaya Rokan Hilir, Zulkifli Indra: Warisan Bagi Generasi Muda
Galakkan Gotong Royong, Babinsa 05 RM Bantu Rumah Warga Pasang Batu
Penguatan Binter SKK Migas, Babinsa Koramil 05/ RM Tingkatkan Patroli dan Komsos
Babinsa Bangko Sempurna Berikan Motivasi UMKM ke Pembuatan Kerupuk di Wilayah Binaan
Dukung Demplot HanPangan Babinsa lakukan Pendampingan Tanaman Pare milik Warga