Gubernur Riau, Danrem 031 Wira Bima dan Kapolda Riau Panen Raya Padi di Rohil

- Selasa, 18 Oktober 2022 | 08:27 WIB
Panen raya di Rokan Hilir
Panen raya di Rokan Hilir

HALUANRIAU.CO, ROKAN HILIR - Gubernur Riau Drs H Syamsuar MSi bersama Danrem 031/Wira Bima Brigjen TNI Parlindungan Hutagalung S.A.P dan Kapolda Riau Irjen Pol Muhammad Iqbal melaksanakan panen raya padi di Kepenghuluan Rokan Baru Pesisir Kecamatan Pekaitan, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Senin (17/10/2022).

Panen raya yang didampingi Bupati Rohil Afrizal Sintong bersama Dandim 0321 Rohil Letkol Inf M Erfani SH M.Tr (Han) itu ditandai dengan melakukan panen padi, pembagian paket sembako dari Pemkab Rohil, penyerahan bantuan bibit padi dari Pemprov Riau serta melakukan penebaran bibit benih ikan nila di kolam ikan yang ada ditengah sawah itu.

Panen raya ini merupakan salah satu program ketahanan pangan 1000 hektare Korem 031 Wira Bima dan Dan Dinas Pertanian se Provinsi Riau dalam rangka mengatasi kekurangan bahan pangan pokok seperti jagung, padi, nenas, dan ubi .

Bupati Rohil Afrizal Sintong dalam sambutannya mengatakan bahwa, panen raya padi ratusan hektar yang merupakan binaan kodim 0321 Rohil tersebut sangatlah luar biasa.

Baca Juga: PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Pekanbaru Meluncurkan Program Ojek Listrik

 

 

Bupati menerangkan, pelaksanaan panen raya padi di lahan ratusan hektar di Kepenghuluan Rokan Baru Pesisir ini sudah sering dilaksanakan dari sebelumnya. Dimana katanya, lahan tersebut merupakan lahan beting hasil endapan lumpur dan sangat subur dijadikan lahan pertanian padi.

Sehingga, Bupati meminta kepada Gubernur Riau, Danrem dan Dinas Pertanian untuk bisa membantu baik dari segi peralatan pertanian, pupuk maupun infrastruktur agar hasil pertanian masyarakat semakin meningkat.

"Tentunya kami juga sangat berterimakasih kepada Pak Dandim atas binaannya kepada kelompok tani kami yang ada di sini melalui para Babinsa sehingga para petani dapat berhasil," katanya.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati juga mengajak seluruh petani agar semakin semangat dalam mengelola pertanian khususnya padi. Sehingga, swasembada pangan dapat terpenuhi.

"Kami selaku pemerintah daerah akan terus memberikan dukungan dalam pengembangan pertanian padi baik dalam segi bantuan peralatan, pupuk maupun bibit padi," terangnya.

Danrem 031 Wira Bima Brigjen TNI Parlindungan Hutagalung dalam sambutannya menyebutkan bahwa, sejak menjabat sebagai Danrem, dirinya langsung melaunching program ketahanan pangan 1.000 hektare di seluruh Provinsi Riau dan yang paling besar berada di Kabupaten Rohil.

Halaman:

Editor: Taufik Ilham

Tags

Terkini

X