HALUANRIAU.CO, Kampar - Berdasarkan data Dinas Kesehatan Kabupaten Kampar total kasus konfirmasi positif Covid-19 per hari ini, 10.511 kasus. Sembuh 10.060 kasus persentase (95.71 %), meninggal 425 kasus persentase (4.04%).
Kadiskes Kampar, Zulhendra Das'at mengatakan jumlah grafik kasus konfirmasi Covid-19 Kabupaten Kampar hari ini cendrung menurun.
"Dimana pada tanggal (4/9/2022) kemarin kita hanya 1 kasus, sedangkan pada tanggal (1/9/2022) 3 kasus," kata Zulhendra saat dikonfirmasi, Senin (5/9/2022).
Zulhendra mengatakan, untuk stock vaksin covid-19 saat ini tersedia sebanyak 15.422 dosis. Sementara 1.656 dosis akan kadaluwarsa akhir September 2022.
"Stok vaksin Covid-19 hari ini tersedia 15.442 dosis. Masa expired terdekat tanggal 30 September Vaksin Pfizer 1.656 dosis," ujar Kadiskes.
Ia menjelaskan capain vaksin di Kabupaten Kampar saat ini untuk vaksin Booster III sudah mencapai angka 25.56 persen. Kemudian vaksin Booster IV sudah di angka 22.12 persen.
Baca Juga: Besok, Kajati Supardi Lantik 2 Asisten dan 5 Kajari di Riau
Zulhendra mengaku dalam pelaksanaan vaksinasi tidak ada kendala apapun. Hanya saja pada akhir bulan Agustus 2022 kemarin ada kekurangan stok vaksin.
"Saat ini kita tidak menemukan kendala yang berarti, hanya saja diakhir bulan Agustus kemarin kita sempat kekurangan stock vaksin karna stock vaksin di provinsi kosong," jelasnya.
Dikatakan Zulhendra, dalam menyukseskan program vaksinasi ini, supaya tidak terjadi kekosongan stok vaksin. Ia telah melakukan langkah agar stok vaksin tetap terpenuhi dengan cara meminta langsung vaksin ke Kemenkes melalui Dirjen P2P. Hal
"Langkah-langkah yang kita lakukan adalah mengupayakan bagaimana terpenuhinya stock vaksi. Kita telah menyampaikan permintaan vaksin langsung ke Kemenkes melalui Dirjen P2P," ucapnya.
"Alhamdulillah tanggal 1 September kemarin, kita telah menerima 93.600 dosis Vaksin Pfizer yang langsung dialokasi oleh Kemenkes untuk Kabupaten Kampar," tambahnya.
Kadiskes juga mengimbau agar masyarakat jangan ragu untuk melakukan vaksinasi. Karena sebut dia vaksin adalah cara untuk mencegah terjadinya penuluran virus Covid-19.
"Jangan ragu untuk melakukan vaksinasi, vaksin bertujuan untuk mencegah dari penularan Covid 19. Ajak keluarga dan tetangga untuk segera mendapatkan vaksin lengkap di fadyankes terdekat," imbuhnya.
Baca Juga: AFC Minta PSSI Lengkapi Berkas Terkait Bidding Tuan Rumah Piala Asia 2023
Artikel Terkait
Diduga Korsleting Listrik, Dua Toko di Desa Padang Mutung Hangus Terbakar
Matangkan Penerapan SPBE Tahun 2022, Pemkab Kampar Gelar Forum Group Discussion
Alhamdulillah, Warga Binaan Lapas Bangkinang Kini Bisa Merasakan Nikmatnya Makan Bakso
Sepanjang Bulan Agustus ini, Kejari Kampar Terima 20 SPDP Kasus Judi
Rakor Bersama KPK RI, Kamsol: Bersama Masyarakat Menurunkan Tingkat Korupsi Untuk Wujudukan Kampar Lebih Maju
Dalam Waktu Dekat Beras Kampar Cap Ulu Kasok akan di Launching
Capaian 100 Hari Kerja Pj Bupati Kampar, Persoalan Infrastruktur Masih Terkendala
Serius Wujudkan Ketahanan Pangan, Pj Bupati Kampar Tanam Perdana Padi Metode IPAD-BO
Akan Dilantik Jadi Ketua ADKI Provinsi Riau, Kamsol Tekankan Setiap Desa Harus Miliki Produk Unggulan
Kalapas Bangkinang Tekankan Jajarannya Agar Selalu Terapkan Tiga Kunci Pemasyarakatan Maju Plus Back to Basics