HALUANRIAU.CO, SIAK - Jumlah Keseluruhan hewan Qurban di Kabupaten Siak pada pelaksanaan Idul Adha 1443 Hijriah tahun ini mencapai 3391 ekor, yang tersebar diseluruh kecamatan yang ada di Negeri Istana.
Hewan qurban tersebut sebelumnya telah melalui pemeriksaan oleh Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Siak, untuk memastikan tidak terjangkit wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK).
Hal tersebut disampaikan Bupati Siak Alfedri dalam sambutannya, saat pelaksanaan Sholat Idul Adha yang dilaksanakan di lapangan Siak Bermadah Siak Sri Indrapura, Minggu (10/07/2022). Pelaksanaan Sholat Idul Adha tersebut juga dihadiri Wakil Bupati Siak Husni Merza, mantan Bupati Siak Arwin AS, Rektor UMRI, Ketua MUI Siak, Kemenag Siak, Dandim O322/Siak, serta ribuan masyarakat Siak Sri Indrapura jamaah sholat Idul Adha.
Baca Juga: Polda Riau dan Jajaran Distribusikan 207 Ekor Hewan Kurban
"Atas nama Pemkab Siak dan pribadi saya ucapkan Selamat Idul Adha 1443 Hijriah kepada seluruh masyarakat Kabupaten Siak. Alhamdulillah untuk tahun ini jumlah qurban di Kabupaten Siak 3391 ekor, yang tersebar diseluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Siak. Saya ucapkan terimakasih dan apresiasi kepada jajaran Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Siak yang telah memastikan tahun ini hewan qurban terbebas dari kekhawatiran terjangkit penyakit mulut dan kuku,” kata Bupati Siak Alfedri.
Usai pelaksanaan Sholat Idul Adha, Bupati Siak Alfedri bersama rombongan melaksanakan ibadah qurban di Mesjid Al Alim di Kampung Rempak Kecamatan Siak, yang berada dibelakang komplek kediaman Bupati Siak Komplek Abdi Praja Jalan Raja Kecik. Kepada panitia qurban dan pengurus mesjid, Bupati Alfedri dalam kesempatan ini menyerahkan 1 ekor sapi sebagai hewan qurban.
“Kami sekeluarga mengikuti qurban di Mesjid Al -Alim Kampung Rempak. Di Mesjid ini jumlah kurban di seluruhnya berjumlah 28 ekor, diantaranya 11 ekor sapi dan 17 ekor kambing. Tentunya kita berharap semakin tahun jumlah ini terus meningkat. Mudah-mudahan ibadah kita mendapat ridho Allah SWT," jelasnya.
Baca Juga: Idul Adha 1443 H, Polres Inhu Potong 13 Hewan Kurban
Bupati Alfedri juga menambahkan, Pemkab Siak menjunjung komitmen mendukung kemajuan pelaksanaan kegiatan keagamaan, karena kemajuan peradaban keagaaman linier dengan kemajuan pembangunan Sumber Daya Manusia di Kabupaten Siak.
Artikel Terkait
Perdana di Kabupaten Siak, Kajati Riau Resmikan Balai Kerapatan Rumah Restorative Justice di Kecamatan Mempura
Mengukir Sejarah, AKBP Gunar Rahadiyanto Kapolres Pertama Mendapatkan Gelar Adat dari LAMRiau Siak
PT Maridan Sejati Surya Plantation Serahkan Bantuan 1 Ekor Sapi Qurban Kepada Masyarakat Desa Simpang Beringin
Taja Dialog Interaktif Jaga Desa, Ketua Apdesi Siak Merasa Terbantu Meminimalisir Penyalahgunaan Dana Desa
Kabupaten Siak Targetkan 13,79 % Angka Penurunan Stunting
PT Minamas Plantation Serahkan Secara Simbolis Enam Sapi Kurban untuk Lima Desa
Lakukan Inventarisasi Hutan, LPHD Sungai Linau Minta Polda Riau Usut Oknum yang Membackup Ilegal Logging
Warga Kecamatan Tualang dan Koto Gasib Terima Bantuan 13 Ekor Sapi Kurban dari PT IKPP
Malam Takbiran, Warga Perawang Dihebohkan Penemuan Sesosok Mayat Tergantung di Toilet Pujasera 88
Mesjid Raudatul Jannah Perawang Barat Sembelih 23 Ekor Sapi dan Satu Ekor Kambing