HALUANRIAU.CO, PEKANBARU - Pemerintah Kota Pekanbaru melalui Dinas Perhubungan berencana mempertimbangkan untuk mengaktifkan kembali kegiatan Car Free Day setelah beberapa tahun kebelakang tidak diizinkan untuk digelar akibat pandrmi covid-19.
Pengaktifan kembali tersebut seiring dengan kasus Covid-19 di Kota Pekanbaru yang kini mulai cenderung melandai.
Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pekanbaru, Yuliarso, dimana menurutnya rencana pengaktifan kembali Car Free Day tersebut tetap menpetunjuk dari Wali Kota Pekanbaru sendiri.
"Artinya kita masih dalam PPKM Level 2, dan bagaimana tren kondisi (kasus) saat ini. Ini harus ada pertimbangan. Jangan nanti terjadi lonjakan gara-gara dibukanya Car Free Day," ujar Yuliarso, Jumat (13/5).
Baca Juga: Luar Biasa! Ini Dia Deretan Manfaat Ikan Lele bagi Kesehatan Tubuh
Pengaktifan kegiatan tersebut juga harus ada rekomendasi dari Satgas Covid-19 Lalu surat acuan dari pemerintah pusat, agar kegiatan ini tidak menjadi masalah karena munculnya kasus baru Covid-19.
"Tapi rencana itu sudah ada, tinggal kita menunggu lah. Wait and see, karena kita ya belum berani," ungkapnya.
Walaupun saat ini Kota Pekanbaru pada PPKM level 2 dan capaian vaksinasi umum sudah diatas 100 persen, dikatakan Yuliarso pihaknya tetap menanti petunjuk untuk mengaktifkan kembali kegiatan tersebut.
Baca Juga: Pengacara Kondang Rusdinur Menilai Penetapan Pj Bupati Kampar Berpotensi Adanya Sangketa
Artikel Terkait
Antisipasi Penumpukan Sampai Selama Lebaran, DLHK Pekanbaru Siapkan Posko Penampungan dan Tenaga Kebersihan
Ibu-Ibu Pasar Jongkok Simpang Purwodadi, Marah Tak Terima Kalah Tebak Skor Bola Hingga Minta Duitnya Kembali
Hari Pertama Kerja, Pelayanan Publik di Kejari Pekanbaru Berjalan Baik
Hari Pertama Kerja Pasca Libur Lebaran, Penanganan Perkara di Kejati Riau Langsung Dikebut
Dinilai Berhasil Jaga Kamtibmas, Kapolda Riau Apresiasi Kinerja Jajarannya
Proyek IPAL Berlanjut, DPRD Pekanbaru: Eksekutif Jangan Jadi Humas Kontraktor
Kejaksaan Agung RI Segera Luncurkan Aplikasi Halo JPN, Ini Manfaatnya
Ops Ketupat Lancang Kuning 2022 Berakhir, Dirlantas : Laka Lantas Menurun, Situasi Kondusif
Tugu Roda Terbang Masuk Tahap lelang: Anggota Dewan: 'Bagi Kue Sikit-sikit'
Berkas Perkara Annas Maamun Telah di Pengadilan