HALUANRIAU.CO, PEKANBARU - Kakanwil Kemenag Riau, DR H Mahyudin MA mengapresiasi sekaligus merasa bangga atas prestasi siswa MAN 1 Pekanbaru yang berhasil memborong 8 medali pada International Science Technology and Engineering Competition (ISTEC) yang ditelar pada 15-18 April 2022 di Kota Bandung, Jawa Barat.
“Saya sangat bangga bahwa Provinsi Riau dapat bersaing dengan madrasah terbaik di Indonesia, bahkan di luar negeri. Ini membuktikan bahwa kualitas anak madrasah jauh berkembang pesat dan mampu meningkatkan kapasitas dan keahliannya secara terus menerus di bidang sains teknologi,” ungkap Mahyudin usai menyambut kepulangan tim riset MAN 1 Pekanbaru, Senin (18/4) di Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru.
Kepala MAN 1 Pekanbaru, Norerlinda M Pd didampingi Waka Kurikulum Emhadelima, M.PFis menyebutkan, Tim Riset siswa-siswi MAN 1 Kota Pekanbaru berhasil mengukir prestasi dengan meraih 8 medali dengan 3 medali perak dan 5 medali perunggu pada final ISTEC) tahun 2022.

Kategori yang diperlombakan adalah Science, Technology, dan Engineering. Adapun tahapan yang harus dilewati adalah babak seleksi abstrak, babak semifinal, dan tahap grandfinal, yang dilaksanakan di Main Ballroom Hotel Horison Ultima Bandung, Jawa Barat, pada tanggal 14 s.d 18 April 2022. ISTEC 2022 diikuti oleh peserta dari 18 negara.
“Prestasi ini tidak lepas dari kerjasama dari seluruh stakeholder di madrasah, mulai dari kementerian agama, pimpinan madrasah, guru, tenaga kepedidikan, komite, hingga para orang tua siswa,” ucapnya.
Menurutnya, prestasi tersebut menjadi indikator, bahwa slogan Madrasah Mendunia yang digaungkan oleh Kementerian Agama Republik Indonesia bukanlah isapan jempol belaka. MAN 1 Pekanbaru menjadi salah satu buktinya.
Turut hadir dalam penyambutan tim riset MAN 1 Pekanbaru Kakankemenag Kota Pekanbaru Drs H A Karim M Pdi I, Kasubbag TU Kemenag Pekanbaru Abdul Wahid M IKom, Kasi Pendidikan Madrasah Dr H Rialis M Pd, Kapala MAN 1 Pekanbaru, Waka Kurikulum dan beberapa orang majelis guru.
Baca Juga: Aniaya Rekannya, Kasi Ops Satpol PP Pekanbaru Belum Tersangka

SILVER MEDAL
1. Tim 6
• Rahma Febrina Syukri
• Muhammad Putra Sirrhasri
2. Tim 1
• Nabilah Nadyanauli Siregar
• Fitri Rahmi Nofita
3. Tim 5
• Nadia Vasha
• Cesya Reyhani Desfandri Putri
BRONZE MEDAL
1. Tim 3
• Marsya Rizkyta Hizra
• Intan Rizki Mulyan
2. Tim 9
• Kemas Wildan
• Rifqi Rizqillah
3. Tim 11
• M. Hazel Rusyafa
• Wulan Tasya
4.Tim 4
• Orvin Razaqidiwa
• Annisa Safitri
5. Tim 10
• M. Hazim Imam
• Rafie Hail Azhar.

(Nie)
Artikel Terkait
Kejati Riau Ajak Tenaga Pendamping Masyarakat Tingkatkan Pengetahuan Hukum
Polisi Alihkan Arus Lalulintas Dilokasi Unjuk Rasa Besok
Gelar Buka Puasa Bersama, DPC Pusat Bantuan Hukum Cabang Pekanbaru Santuni Anak Yatim
THM Disinyalir Masih Buka, Bukti Nyata Pemko Dilecehkan
Kejari Pindahkan 94 Tahanan ke Rutan Pekanbaru
Mahasiswa Unilak Bantah Tudingan Aksi 11 April 2022 di Gedung DPRD Riau Ditunggangi
Kukuhkan Tunggul Batayon C Pelopor, Kapolda: Jadikan Ini sebagai Kebanggaan
Rapat Kerja dengan Kejaksaan Tinggi Riau, Ini Persoalan yang Disoroti Komisi III DPR RI
Sambangi Panti Asuhan Al-Muhsinin, HBS Pekanbaru Santuni Anak Yatim
Melalui Program Ketahanan Pangan, Korem 031/WB Targetkan 1.000 Ha Lahan Pertanian Terkelola dengan Baik