HALUANRIAU.CO, TEMBILAHAN - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) melalui Ketua Komisi IV Kabupaten Inhil Samino menggelar rapat evaluasi terkait tindak lanjut kinerja verifikasi dan validasi data.
Dalam rapat tersebut ketua Komisi IV DPRD Inhil mempertanyakan sejauh mana kinerja dari tim yang melakukan verifikasi dan validasi data dalam hal ini Dinas Sosial Kabupaten Inhil.
Ia menyebutkan pelaksanaan verifikasi dan validasi data sepertinya senyap-senyap saja sehingga tidak ada terdengar di masyarakat mengenai kehebohan kegiatan yang dilakukan pada tahun lalu.
"Tujuan malam rapat evaluasi ini, ingin mengetahui sejauh mana kinerja dari tim yang melaksanakan verifikasi dan validasi data. Karena sampai saat ini kami belum ada mendengar ataupun menerima data yang akurat terkait pelaksanaan verifikasi dan validasi data ini," kata Samino.
Lebih lanjut ketua komisi IV Samino menuturkan, Dinsos ini merupakan salah satu ujung tombak pendataan di masyarakat yang mengetahui berapa banyak masyarakat kurang mampu, miskin kaya dan lain-lainnya.
"Namun, sejauh ini kami tidak ada melihat progresnya, dan hasilnya nihil. Karena yang disampaikan atau yang dipresentasikan pada waktu itu tidak sesuai dengan implementasi yang kami harapkan," jelasnya.
Di kesempatan itu pula ketua komisi IV Samino menuturkan anggaran yang disediakan untuk melaksanakan verifikasi dan validasi data ini sangat besar yaitu 1,9 milyar dan ini tidak sedikit.
"Untuk itu, kami sangat berharap verifikasi dan validasi data ini tidak main-main dan harus serius karena ini merupakan acuan kita kedepannya untuk membuat suatu program serta langkah-langkah membangun daerah kita ini," harapnya.
Baca Juga: Kasatlantas Polres Inhu dan Kasatlantas Polres Kuantan Singingi Berganti Tempat
Sementara itu, Kepala Dinas Sosial H. Arifin mengatakan sampai saat ini tim yang ada dilapangan terus melaksanakan tugas-tugasnya dengan baik dan sesuai dengan ketentuan yang sudah ditetapkan.
"Sampai saat ini kami sudah mencapai 60 persen dari se-Kabupaten Inhil. Dan kami juga sudah menjalankan sesuai prosedur," ucapnya.
Disisi lain Kadinsos menyebutkan pihaknya terus melakukan yang terbaik agar pelaksanaan verifikasi dan validasi data ini bisa selesai 100 persen, meskipun didalam pelaksanaan nya masih banyak kendala dan hambatan.
"Kami menyadari dalam pelaksanaan verifikasi dan validasi data ini masih banyak kendala apalagi tim yang ada dilapangan, namun kami terus berupaya dan berusaha agar pelaksanaan verifikasi dan validasi data ini dapat berjalan dengan baik," sebutnya.
Artikel Terkait
Dua Unit Rumah Terbakar di Inhil, Penghuni yang Lumpuh Menjadi Korban Kebakaran
Program Babinsa Berkibar Kian Berjalan, Dandim 0314/lnhil Turun Langsung Berbagi Sarapan Gratis Bagi Dhuafa
Gelar Konferensi Pers di Aula Bakti Rekonfu, Polres Inhil Ungkap Prestasi di Tahun 2021
Sebanyak 16 Pasangan Bukan Suami Istri Terjaring Razia Yustisi di Inhil
Polres Inhil Temukan Sabu-Sabu di TKP Pembunuhan Warga Kelurahan Tangaraja
Sempat Kabur ke Kawasan PT. THIP, Tersangka Penusukan PL Berhasil Diamankan Polsek Kempas
20 Unit Rumah di Desa Tanjung Baru Inhil Diterjang Tanah Longsor
Jembatan Kembali Ambruk dan Diperbaiki Seadanya, Warga: Kalau Dibiarkan Begini Mungkin Ada Korban
Danposal Tanjung Datok, YVB dan PSMTI Beri Bantuan Kepada Warga Korban Tanah Longsor
Polsek Tembilahan Hulu Tangkap Pelaku Curas USai Rampok 1 Kalung Emas