HALUANRIAU.CO, BISNIS - Brian Putra Bastara yang juga merupakan Ketua Umum BPD HIPMI Sumatera Barat, menjadi salah satu wail dari 49 pengusaha muda lainnnya di seluruh Indonesia yang ikut serta dalam Expo 2020 yang diadakan di Dubai.
Bersama dengan rombongan dari Ketua Umum HIPMI, Mardani H. Maming, Brian Putra Bastara ikut memperkenalkan Sumatera Barat di dalam Expo tersebut.
Dikutip dari haluanpadang.com yang berjudul Brian Putra Bastara, Pengusaha Muda Indonesia Terpilih Ikut Expo 2020 Dubai, Brian menyatakan bahwa Expo yang diadakan di Dubai ini, menjadi momentum untuk bagaimana mempromosikan Indonesia, khususnya Sumatera Barat dengan berbagai keunggulannya.
“Expo Dubai menjadi pintu bagi Indonesia, termasuk Sumbar untuk mempromosikan seluruh sektor unggulan, baik pariwisata, perdagangan dan teknologi,” terang Brian yang dihubungi Jumat (5/11/2021) sore.
Menurutnya, dengan keikutsertaan Indonesia dan salahsatunya dirinya, bisa menjadi kesempatan emas untuk mengaet wisatawan ataupun pebisnis ke Sumatera Barat.
“Sangat rugi sekali kalau disia-siakan. Saya melihat ada peluang Sumbar untuk go internasional. Apalagi banyak potensi di Sumbar yang bisa dijual. Ini kesempatan emas yang harus dimanfaatkan sebaik mungkin,” tutur Brian.
Baca Juga: Dekan UNRI Terduga Pelaku Pelecehan Seksual Bakal Tuntut Balik Mahasiswi
Semua itu dilakukannya Brian sebagai bentuk tanggungjawabnya. Sebagai Ketum HIPMI Sumbar, Brian memang merasa punya kewajiban untuk mendorong perekonomian Sumbar, terutama di sektor UMKM, pariwisata dan teknologi.
“Saya ingin memberikan yang terbaik untuk Sumbar. Keinginan itu merupakan komitmen yang sudah saya bulatkan sejak dulu, terutama ketika memegang amanah sebagai Ketum HIPMI. Komitmen ini sejalan dengan perintah dan arahan Ketum HIMPI, Bang Mardani yang senantiasi mendorong pengusaha muda untuk berkontribusi membangun Indonesia dari daerah,” kata Brian.
Melihat peluang yang terbuka lebar di Expo Dubai, dan kesempatan yang diberikan Ketum Mardani H Maming, saya yakin Sumbar bisa maju perekonomiannya, jika semua pihak benar-benar serius menggarap potensi yang ada. Investor akan datang, wisatawan berkunjung. Ini tinggal soal kesiapan, dan keinginan untuk berubah ke arah yang lebih baik,” sebut pria berkacamata itu.
Expo 2020 Dubai juga menjadi ajang untuk mendorong usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) untuk bisa lebih mendunia.
Ketua Umum BPP HIPMI, Mardani H Maming sendiri sangat mengapresiasi serta mendukung langkah Menteri Perdagangan (Mendag) Muhammad Lutfi dan Menteri Investasi/BKPM Bahlil Lahadalia untuk bisa lebih memberdayakan UMKM Indonesia.Baca Juga:
Terduga Pelaku Pelecehan Seksual Dekan FISIP UNRI, Sudah Berkasus Sejak 2017
"Kami sediakan wadah ekosistem yang baik agar pengusaha anggota HIPMI bisa naik kelas, dari berbisnis di dalam negeri menjadi berorientasi ekspor ke luar negeri," ujar Maming pada saat melakukan kunjungannya bersama 50 anggota HIPMI lainnya ke Dubai Expo 2020 yang merupakan ajang promosi terbesar di dunia, Jumat (5/11/21).
Menurut Maming, saat ini memang perlu sekali adanya kolaborasi antara pemerintah, UMKM, asosiasi serta para pengusaha untuk bisa bersinergi bersama-sama dan berjuang memulihkan perekonomian Indonesia.
Artikel Terkait
Brian: Kualitas yang Utama dalam Penyajian Informasi
Brian Putra Bastara Jadi Pendaftar Pertama Caketum HIPMI Sumbar
Brian Putra Bastara Resmi Pimpin HIPMI Sumbar
Kabinet Bersama Pasti Bisa HIPMI Sumbar Segera Dikukuhkan, Brian: Pengusaha Akan Bersinergi dengan Pemerintah
Brian Putra Bastara Resmi Nahkodai HIPMI Sumbar 2021-2024, Terinspirasi Sosok Pengusaha Minang Basrizal Koto