'Smackdown' Mahasiswa Saat Gelar Aksi Demo, Propam Mabes Polri Periksa Oknum Polisi

- Rabu, 13 Oktober 2021 | 18:05 WIB
Demo mahasiswa di Tangerang berujung ricuh. (Merdeka.com)
Demo mahasiswa di Tangerang berujung ricuh. (Merdeka.com)

HALUANRIAU.CO, TANGERANG - Kasus mahasiswa yang di'smackdown' oleh polisi kini tengah diusut oleh Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam) Mabes Polri.

Pihak Propam akan memeriksa oknum polisi yang membanting mahasiswa saat sedang melakukan aksi demo.

Kepala Divisi Humas Mabes Polri Irjen Pol Argo Yuwono mengatakan, saat ini Propam Mabes Polri sudah berada di Tangerang.

"Propam Mabes turun ke Polda Banten," kata Irjen Argo saat dihubungi wartawan, Rabu (13/10/2021).

Baca Juga: FK Senica Pastikan Egy Maulana Vikri Tidak Ikut Timnas U-23 Hadapi Australia

Bahkan, Irjen Argo menyebut Propam juga sedang memeriksa anggota yang disinyalir melakukan aksi banting-bantingan tersebut.

"Anggota sedang diperiksa," beber Argo.

Seperti diketahui, video aksi smackdown yang dilakukan oleh oknum polisi viral di sosial media dan mendapat beragam tanggapan dari netizen.

Dari video yang viral itu, tampak sejumlah polisi tengah mengamankan aksi massa pendemo, namun yang menarik tampak seorang massa seperti dibanting oleh oknum polisi.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Adventure Book (@adven.book)

 

Editor: Taufik Ilham

Sumber: Indozone.id

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Aimyon Rilis Single ke-14 'Ai no Hana'

Rabu, 7 Juni 2023 | 18:42 WIB

Anime TV Re:Zero Dapatkan Season ke-3

Sabtu, 25 Maret 2023 | 13:50 WIB

Seiyuu Alas Ramus, Hina Kino Umumkan Pernikahannya

Jumat, 24 Maret 2023 | 12:12 WIB

Anime Captain Tsubasa Dapatkan Musim ke-2

Kamis, 23 Maret 2023 | 14:20 WIB

Yamane An, Seiyuu 'Imut' Si Daijin Suzume

Kamis, 16 Maret 2023 | 16:44 WIB

Manga Hyakkano Dapatkan Adaptasi Anime

Selasa, 14 Maret 2023 | 15:06 WIB
X